Naper
Carissa Puteri
Jadi Rebutan Anak Geng Motor
Carissa Puteri, aktris yang namanya melambung dalam film Ayat-ayat Cinta, kini jadi rebutan anak-anak geng motor. Bayangkan, dua buah kubu geng motor di Kota Bandung sampai bertikai dan berkelahi dibuatnya...Namun, ini tidak menyurutkan nyalinya untuk terus bergaul dengan anak-anak motor.
Tetapi, itu hanya sekelumit gambaran perannya di film terbarunya The Tarix-Jabrix yang akan segera tayang perdana di layar lebar Kamis (17/4) ini. Film yang diproduseri sutradara Ayat-ayat Cinta Hanung Bramantyo ini bercerita tentang kehidupan anak-anak geng motor, khususnya di Bandung.
”Meski ada, di sini gak ditonjolkan sisi negatif bikers yang brutal. Sebaliknya, justru unsur komedinya. Pokoknya banyak ketawanya,” tutur dara kelahiran Frankfurt, Jerman, 12 September 1984 silam. Dibanding dengan peran film terdahulunya, di film ini ia memerankan karakter jauh berbeda. Gadis periang, kaya, baik hati, dan gak pilih-pilih pasangan. Buktinya, Cacing (Tria ”The Changcuters”) anak dari geng motor cupu Tarix-Jabrix saja ditaksirnya.
Ditanya kesannya mengenai bikers dan geng motor, ia mengatakan, tidak melulu mereka itu identik dengan kejahatan, kriminalitas. Di sisi lain, mereka ini lekat dengan persaudaraan, rendah hati, dan hal positif lainnya. ”Selama ini, orang tahunya mereka kan hanya dari hal negatifnya saja. Padahal, belum tentu. Pesan moral ini yang ingin diangkat di film ini,” tutur pehobi travelling ini.
Selain karena kelucuan anak-anak The Changcuters, hal yang disukainya selama shooting film di Bandung adalah makanannya dan jalan-jalan. ”Jujur saja, setelah selesai shooting, berat badan aku melonjak. Karena, sehari bisa makan beberapa kali. Makanan di Bandung enak semua, punya ciri khas” ucapnya. (jon/Kompas Copyright)
Yulvi Wrote :Cuman satu komentar gw, cantik sempurna!!!
1 comment:
cantik sih, tp suaranya cempreng..kek anak kecil. hehe. nobody's perfect :p
Post a Comment